Sementara itu, Kapolres Sarolangun AKBP Sugeng Wahyudiyono selaku Inspektur mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung ke Keluarga Besar Polres Sarolangun kepada sepuluh Bintara Remaja lulusan Diktukbagasum Polri angkatan 2020/2021.
Beliau berharap agar para Personil Baja (Bintara Remaja) segera menyesuaikan diri dengan lingkungan, melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab serta menghindari kesalahan sekecil apapun. Dan juga menjadi Polisi yang dapat memberikan contoh suri tauladan di tengah tengah masyarakat.
“Saya ucapkan selamat bergabung di tengah tengah Keluarga Besar Polres Sarolangun, segera menyesuaikan diri dengan lingkungan dan tugas tugas pokok Kepolisian, laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, tulus dan Iklas. Hindari sekecil apapun kesalahan dan jadilah Polisi yang dapat memberikan suri tauladan ditengah tengah masyarakat. Kepada para senior agar membimbing yuniornya para Bintara Remaja supaya kedepan menjadi Polisi yang Presisi,”pesan Kapolres di tengah tengah pelaksanaan Upacara.
Setelah selesai upacara penerimaan, kesepuluh orang Bintara Remaja diberikan siraman air bunga serta dipasangkan Baret oleh Kapolres Sarolangun, kegiatan selesai pada pukul 16.00 Wib berlangsung aman dan lancar. (rdh)