“Dengan mengajarkan mereka hal-hal kecil ini, diharapkan mereka akan menjadi terbiasa, dan jika kebiasaan ini positif, maka akan memberikan efek yang baik bagi kehidupannya di masa depan nanti,” ujarnya.
Untuk itu, ada beberap faktor agar masa depan anak bisa lebih cerah :
1. Mendorong Mereka untuk Membaca
Membaca adalah jendelanya ilmu. Dengan banyak membaca kita akan banyak mengetahui hal-hal yang sebelumnya kita tidak pernah tahu. Begitu juga dengan anak-anak, mereka belum mengetahui banyak hal yang terjadi di seluruh dunia ini. Untuk hal sederhana saja, seperti belajar bahasa inggris untuk anak-anak.
Untuk bisa mempelajarinya, paling tidak mereka harus memiliki kemauan untuk membaca banyak teks berbahasa inggris, dengan begitu apa yang dia tidak mengerti akan lebih mudah dibahas dibanding dia tidak membaca sama sekali.
Jika anak-anak kurang membaca, mereka akan “miskin” ilmu dan mereka cenderung akan menjadi malas dan memilih untuk bermain sepanjang hari. Sebagai orang tua, sebaiknya tanamkan kebiasaan untuk membaca buku, buku bacaan yang bermanfaat dan sesuai usia mereka tentunya.
2. Menolong Mereka untuk Menumbuhkan Kemampuan Bersosial
Jika ada perilaku anak yang tiba-tiba berubah dari sifatnya yang sebelumnya, atau anak-anak menjadi lebih suka bermain di rumah sebaiknya orang tua segera memikirkan cara agar kebiasaan tersebut tidak dilakukan sang anak.
Biarkan anak-anak bermain di luar rumah, dengan teman-teman sebayanya. Biarkan mereka berinteraksi sosial dengan teman-temannya, dan mempelajari banyak hal. Mengikuti ekstrakulikuler bersama dan mempelajari hal yang baru bersama. Rencanakan acara bermain khusus untuk anak-anak.