SIDAKPOST.ID, TEBO – Jelang MTQ ke IV tingkat Kecamatan Rimbo Ulu, di Desa Sidorukun pada 25 Juni, pihak panitia sudah menyiapkan segala sesuatu untuk kesiapan acara tersebut.
Tak hanya panitia, Bhabinkamtibmas dari Polsek Rimbo Ulu juga mengajak seluruh warga untuk memebersihkan di sekirat perkarangan rumah, pemukiman dan di sepanjang jalan di sekitar lokasi.
Hal itu disampaikan oleh Bripka Buntoro saat Halal Bi Halal dengan perangkat Desa Sidorukun, Kecamatan Rimbo Ulu, Kabupaten Tebo, Kamis (13/6/2019).
Pada halal bi halal dengan perangkat desa dan tokoh masyarakat, BKTM Bripka Buntoro mohon maaf kepada Aparat Pemdes dan seluruh elemen masyarakat sidorukun, minal aidin walfaidzin mohon maaf lahir dan bathin.
“Mari kita saling bergotong royong bahu membahu, untuk mendukung sepenuhnya dan mensukseskan penyelenggaraan MTQ ke IV tingkat Kecamatan Rimbo Ulu di Desa Sidorukun, ” tutur Bripka Buntoro.
Kades Sidorukun Marban mengucapkan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan lintas sektoral lainnya, yang selama ini sudah membangun sinergitas dengan Pemdes Sidorukun.
“Pada kesempatan ini atas nama Pemdes dan pribadi atau keluarga mengucapkan minal aidin wal faizin mohon maaf lahir dan bathin,” ucap Kades Marban. (asa)