Insentif Guru PAI Non-PNS Cair, Puan Maharani Dorong Kesejahteraan Para Guru

Puan menekankan bahwa kompetensi guru juga merupakan hal yang penting. Namun yang lebih utama adalah integritas untuk menjadi seorang guru sejati. Para guru honorer yang telah mengajar belasan bahkan puluhan tahun tentu sudah terbukti mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

“Tidak perlu khawatir soal integritas dan pengabdian para guru ini. Sedangkan untuk kompetensi, tentu harus ada program pembinaan dan pelatihan yang dilakukan secara reguler untuk terus memastikan kompetensi guru mampu mengimbangi perkembangan dan tantangan zaman,” ujar alumni FISIP Universitas Indonesia ini.

Pada dasarnya, lanjut Puan, para guru memang harus secara rutin mendapat pelatihan untuk meningkatkan kompetensi demi mencapai pemerataan kualitas pendidikan di Tanah Air. Pandemi Covid-19 menjadi bukti bahwa pendidikan perlu berbenah agar siap menghadapi era disrupsi.

Baca Juga :  Tim Vaksin Mobile Kodim 0416 Bute, Gelar Serbuan Vaksin Nasional di Tebo

Menurut Puan, peran guru menjadi lebih penting lagi karena mereka dituntut mampu beradaptasi dengan keadaan. Tanggung jawab besar berada di pundak para guru untuk memastikan learning loss tak sampai terus menerus terjadi, seperti efek bola salju.

Baca Juga :  Dari Awal Tahun Hingga Sekarang, 4 Guru di Muaro Jambi Ajukan Cerai?

“Tugas para guru semakin berat, tanggung jawab masa depan generasi penerus bangsa ada di pundak para guru ini. Oleh sebab itu, kita bersama-sama harus memastikan hak kehidupan yang sejahtera bagi para guru, demi Indonesia yang lebih baik,” ucap Puan. (pis)