Idul Adha Berkah, Polsek Rimbo Bujang Sembelih Sapi Kurban

Tampak Bhabinkamtibmas Aipda Samsul Ma'arif, sedang membagikan daging kurban sapi kepada warga. Foto : sidakpost id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID,TEBO – Momen idul adha 1444 H/2023 N. Dimanfaatkan oleh Polsek Rimbo Bujang untuk berbagi dengan ikut berkurban satu ekor sapi.

Penyembelihan dilaksanakan di Mapolsek jalan pahlawan Kelurahan Wirotho Agung, Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo, Kamis (29/06/2023).

Proses penyembelihan hewan kurban sapi di Mapolsek Rimbo Bujang dilaksanakan pada saat umat Islam usai menggelar Shalat Idul Adha di Masjid- masjid yang ada.

Baca Juga :  Sempat Kabur, Satu Napi di Lapas Sarolangun Kembali Diamankan

Selanjutnya daging kurban sapi yang sudah dikemas dalam kantong plastik segera disalurkan atau diberikan kepada warga yang berhak menerimanya.

Kapolsek Rimbo Bujang Iptu Anthony Brownd membenarkan Polsek tahun ini bisa berkurban satu ekor sapi dibagikan kepada masyarakat seputaran Mapolsek.

Baca Juga :  Tim Mobile Vaksinator Kodim 0420 Sarko Terus Bergerak

“Momen idul adha ini kesempatan untuk peduli sesama dan berbagi berkah agar masyarakat terbantu untuk memperoleh daging kurban. Semoga daging kurban ini bermanfaat bagi warga kita,” ujarnya. (asa)