Hari Kelima, Calon Menwa Sultan Thaha Jambi Terus Digembleng

SIDAKPOST.ID, TEBO – Sebanyak 90 siswa Calon Menwa baru terus digodok dalam latihan Diksar Belanegara Resimen Mahasiswa Sultan Thaha Jambi, mereka digodok di Lembaga Pendidikan Belanegara Apdiling II, Pematang Sapat Kabupaten Tebo, Sabtu (10/2/2018).

Diksar ini, sudah dilaksanakan selama lima hari dengan berbagai materi dan pengetahuan yang sudah diajarkan kepada seluruh calon menwa baru. Seperti ilmu kemenwaan disampaikan oleh Kasmen Sultan Thaha Jambi, Tarmizi Putra.

Tak hanya itu, seluruh siswa juga dilatih beladiri Militer, Taktik Tempur, Penyamaran Perang dan pengenalan senjata, SS 1 dan M 16. Seluruh siswa dilatih oleh Guru Militer, Sertu Saiful dari Kostrad sebagai danton, Serma Eko danki dari Kopasus.

Baca Juga :  Dwi Hartono Beli Helikopter, Pengusaha Muda Asal Tebo

Kordinator Latihan Kapangan, Tarmizi Putra saat dikonfirmasi mengatakan, hingga hari kelima semua calon menwa yang ikut Diksar masih dalam kondisi sehat walafiat. Semuanya masih kuat untum mengikuti diksar.

“Memang sebelum mengikuti diksar, semua siswa sudah diseleksi disetiap Batalyon dan Satuan masing-masing perguruan tinggi,” ujar Tarmizi.

Danmen Sultan Thaha Jambi, Drs Mushammid mengatakan, dihari yang kelima ini seluruh calon menwa tetap semangat menerima materi yang disampaikan oleh pelatih.

Baca Juga :  Bupati dan Wabup Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Kecamatan Tanah Tumbuh

Dengan kerja keras bersama besar harapannya menwa Sultan Thaha Jambi tetap terus eksis di setiap Perti masing-masing. Apapun kondisinya menwa harus tetap jaya.

“Dengan Diksar Belanegara ini, diharapkan bisa melahirkan kader-kader generasi muda yang kuat, serta tetap mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia, cinta akan tanah air dan bangsa, ” kata Danmen.

Penulis : IARMI JAMBI (Zakaria)