SIDAKPOST.ID, JAMBI – Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Jambi Hadiri kegiatan dari Pemberdayaan kelompok masyarakat di kampung Keluarga berkualitas (KB) dalam rangka penurunan stunting sekaligus peresmian kampung keluarga berkualitas Desa pandan sejahtera dan Launching Dapur Sehat Atasi Stunting (Dashat), Kamis (01/09/2022).
Turut hadir pada kegiatan ini Kepala Perwakilan BKKBN Jambi Munawar Ibrahim berserta Jajaran, Bupati Tanjung Jabung Timur yang dalam hal ini di wakili oleh Staf ahli hukum dan pemerintahan Drs.Berliyan, Ketua TP PKK Tanjung Jabung Timur Wirdayanti Romi berserta jajaran dan tamu undangan lainya
Baca Juga : BKKBN Jambi Kukuhkan Danrem 042/Gapu Jadi Bapak Asuh Anak Stunting
Kaper BKKBN Jambi dalam sambutannya mengatakan, saya atas nama BKKBN Provinsi Jambi, mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Timur beserta jajaran yang telah memberikan dukungan dan komitmen terhadap Program Bangga Kencana di Kabupaten Tanjung Jabung Timur.
“Diresmikannya Kampung Keluarga Berkualitas Desa Pandan Sejahtera sekaligus peluncuran program Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT). Harapan kami pemerintah daerah dapat bersinergi dan meningkatkan komitmen, koordinasi, dan integrasi antar lintas sektor di Kabupaten Tanjung Jabung Timur dalam percepatan penurunan stunting,” ujar Munawar.
Baca Juga : Kunker Ke Jambi, Ini Agenda Deputi Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN RI
Munawar jelaskan Sesuai dengan Intruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Penyelenggaraan Kampung Keluarga Berkualitas bahwa Kementerian/ Lembaga terkait dapat mengambil kebijakan dan langkah-langkah secara terkoordinasi dan terintegrasi untuk dapat meningkatkan kualitas keluarga dalam rangka mengoptimalkan penyelenggaraan Kampung Keluarga Berkualitas di desa.
“Kampung KB merupakan salah satu strategi BKKBN dalam merevitalisasi program Bangga Kencana dan sebagai lokus pembangunan keluarga, perlu bersinergi dengan Kegiatan dan Program Kementerian dan sektor terkait lainnya,” lanjutnya.