Gubernur Jambi Hadiri Sertijab Kakanwil Kemenkumham Provinsi

Gubernur Jambi Al Haris Hadiri Sertijab Kanwil Kemenkumham Provinsi Jambi/Foto : sidakpost.id (Ratna)

SIDAKPOST.ID, JAMBI – Gubernur Jambi H. Al Haris hadiri serah terima jabatan kepala kantor wilayah dan pisah sambut pimpinan tinggi pratama di lingkungan kantor wilayah kemenkumham Jambi, Kamis (10/03/2022).

Selain gubernur turut hadir Wali Kota Jambi, Syarif Fasha, Ombudsman Jambi, unsur forkopimda, dan tamu lainnya.

Dalam kegiatan serah terima jabatan dari kepala kantor wilayah yang lama, MHD. Jahari Sitepu, S.H., M.Si. Kepada kepala yang baru Drs. Tholib, SH.,MH. Selain itu juga tiga devisi ikut dirotasi jabatan.

MHD. Jahari selaku kepala wilayah lama dalam sambutannya menyampaikan
Sudah satu tahun lebih menjabat kepala Kanwil Kemenkumham Provinsi Jambi, dan sekarang dirinya mendapat amanah baru di Kepulauan Riau.

Baca Juga :  Sempat Tertunda, Sapi Eksotik Akhirnya Di Diatribusikan

“Terima masih kepada semua pihak telah bekerjasama selama ini sehingga saya bisa menyelesaikan tugas dengan baik, berkerja profesional dan akuntabel. Dan tak lupa kepada pemerintah provinsi telah bersinergi dengan baik selama ini,” ujar Jahari.

Kakanwil Kemenkumham baru Tholib menyebutkan selaku kepala wilayah kanyor yang baru tentu perlu dukungan dari semua pihak. Saya harap sinergitas kedepan tetap terjaga dengan baik.

“Tentu kedepan agar Jambi lebih maju maka sinergitas yang sudah terbangun selama ini kita pererat kembali. Selaku orang baru di Jambi saran dan masukan sangat diperlukan untuk provinsi Jambi,” tutupnya.

Baca Juga :  Kaper BKKBN Jambi, Serahkan BKB KIT Stunting Kepada Penyuluh KB di Sungai Gelam

Sementara Gubernur Jambi, H. Al Haris mengatakan, selamat bertugas di tempat yang baru bagi Kakanwil yang lama dan selamat datang kepada Kakanwil yang baru. Mereka adalah orang- orang hebat dimana sinergitas selama tetap terjalin.

“Kunci semua kemajuan tak lain saling berkoordinasi dan bersinergi dalam hal kerjasama untuk membangun bangsa dan negara khususnya provinsi Jambi yang kita cintai ini,”tukasnya. (adv/rat)