SIDAKPOST.ID, JAMBI – Gubernur Jambi Dr.H Al Haris hadiri peresmian Klinik pratama 24 Jam PMI provinsi Jambi yang markas PMI Provinsi Jambi, Rabu (16/03/2022).
Peresmian dihadiri Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla di dampingi ketua PMI Provinsi Jambi Hasan Basri Agus, unsur forkopimda dan tamu undangan lainya.
Al Haris menjelaskan, dengan harapan klinik Pratama 24 PMI Provinsi Jambi bisa membantu, meringankan beban masyarakat yang membutuhkan bantuan pelayanan kesehatan.
“Atas nama pemerintah mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kiprah, pengabdian dan kontribusi PMI dalam melaksanakan tugas kemanusiaan di Indonesia dan khususnya Jambi,” ujar Al Haris.
Dikatakan, dengan berdirinya Klinik Pratama 24 Jam PMI ini, diharapkan dapat memberikan manfaat untuk masyarakat provinsi Jambi ini.
“Semoga Klinik ini membantu kita untuk semua dalam memberikan pelayanan untuk masyarakat,”tukasnya.
Jusuf Kalla mengatakan dengan adanya klinik yang baru, dapat meningkatkan pelayanan kesehatan, serta membantu masyarakat.
“Klinik Ini akan menambah pelayanan kesehatan, membantu korban bencana. Intinya bisa membantu masyarakat,” ujar. (adv/rat)