SIDAKPOST.ID, TEBO – Bintara Pembina Desa (Babinsa) selain memiliki kemampuan di bidang militer juga bertugas sebagai mitra masyarakat dan bersinergi dengan lintas sektoral, termasuk dalam upaya memotivasi dan mengedukasi serta mendorong perekonomian masyarakat di wilayah binaan.
Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Toni Daryono Koramil 416-07/ Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute menyambangi dan komsos dengan penjual mie rebus atau goreng serta minuman pop ice, bertempat di Jalan Arimbi Desa Sidorejo Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Senin (16/01/2023).
Babinsa Sertu Daryono memberikan semangat kepada ibu Basuki penjual mie dan pop ice, agar selalu menjaga kebersihan baik tempatnya maupun barang jualannya.
“Selalu jaga kebersihan dan jangan menggunakan bahan pengawet makanan minuman yang berbahaya yang mengandung zat kimia, berikan layanan yang ramah humanis kepada para pembeli sehingga pelanggannya akan kerasan, ” ujar Sertu Toni.
Ibu Basuki penjual mie dan pop ice sangat senang karena sudah dikunjungi dan diberikan pencerahan oleh Babinsa masalah kebersihan dan kesehatan dagangan makanan dan minuman.
“Kita sangat senang diperhatikan bapak Babinsa, apalagi kami sebagai warga biasa yang hidupnya dari usaha kecil berjualan seperti ini, ” ucap ibu Basuki. (asa)