Dusun Sungai Mengkuang Terus Membangun

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Dengan alokasi Dana Desa, Dusun Sungai Mengkuang, Kecamatan Rimbo Tengah, terus membangun. Seperti jalan rabat beton di Kampung Mengkuang Ilir. Dengan panjang jalan 100 meter dan lebar 3 meter.

Saat dikonfirmasi Rio Dusun Sungai Mengkuang Armiadi S, mengatakan dengan adanya dana desa yang telah dikucurkan Pemerintah pusat kini pihaknya terus membangun infrastruktur untuk kepentingan masyarakat banyak.

“Jalan ini dibangun di Kampung Mengkuang Ilir. Karena selama ini masyarakat sangat berharap jalan di lingkungan sekitar tak lagi bermasalah di saat hujan turun seperti becek,” kata Rio Armiadi.

Baca Juga :  Bupati Adirozal Melakukan Peletakan Batu Pertamama Pembangunan Pesantren Tahfidz Qur’an Insan Madani

Tak hanya itu, di kampung lain juga dibangun box culvert, untuk kelancaran transportasi bagi anak-anak yang ingin pergi ke sekolah. Dan masih banyak kegiatan lainnya, yang terus dikerjakan.

Baca Juga :  Bekal Sejak Dini, Siswa PAUD Se -Jaluko Ikuti Bimbingan Manasik Haji

“Ya kami sangat berterima kasih, dengan dana yang telah dikucurkan oleh Pemerintah pusat. Kami berupaya sebaik mungkin berkoordinasi dengan seluruh elemen masyarakat yang ada di Dusun, seperti BPD, tokoh Adat, tokoh Agama serta Karang Taruna, ” pungkasnya. (zek)