Dikukuhkan Jadi Bapak Asuh Stunting, Kodim 0416 Bute Siap Bantu Pemerintah

Tampak Danramil 416-06/Muara Bungo Mewakili Dandim dikukuhkan sebagai bapak asuh Stunting oleh ketua TPPS Bungo. Foto : sidakpost id/zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Dandim 0416 Bute Letkol Inf Evid Nirwan diwakili Danramil 06 Muara Bungo Kapten Inf Syaiful Anwar Dikukuhkan oleh ketua TPPS Bungo jadi bapak asuh Stunting, Kamis 15 Juni 2023.

Danramil Kapten Inf Syaiful Anwar kepada sidakpost.id mengatakan dikukuhkan sebagai bapak asuh Stunting maka Kodim siap membantu pemerintah percepatan penurunan angka Stunting di kabupaten Bungo.

“Tentu dengan dikukuhkan kami menjadi bapak asuh Stunting ada tugas bersama yang harus kami lakukan. Karena semua tidak lepas dari kerja sama stakeholder di Bungo, kami yakin kalau bersama sama ini bisa kita atasi bersama,” ungkap Danramil.

Baca Juga :  Mashuri : Pemerintah Dusun Harus Inovatif

Dijelaskan, selama ini seluruh personel TNI dalam hal ini Bintara Pembina Desa telah menjalankan tugas dengan baik di wilayah binaan. Tentu dengan amanah ini semua prajurit akan senantiasa membantu rakyat.

“Kita bergerak bersama untuk mengecek di setiap desa mana warga yang beresiko dan mana yang Stunting. Karena bila ini benar benar kita perhatikan serius dari segala aspek maka Stunting di Bungo bisa turun,” tukasnya.

Baca Juga :  Dua Karyawan dan Pemilik Mini Market Citra Terpapar Covid-19 Adalah HOAX

Terpisah, Ketua TPPS Bungo, Safrudin Dwi Apriyanto mengatakan semua unsur dari forkopimda Bungo ini dikukuhkan sebagai bapak asuh Stunting. Langkah ini tak lain untuk mempercepat penurunan stunting.

“Kemarin sudah kita kukuhkan bapak asuh dan bunda Asuh untuk mempercepat jalan penurunan stunting. Karena Stunting tidak hanya tugas pemerintah saja melainkan ini tugas kita bersama, agar generasi kita bisa menjadi generasi yang unggul,” tukasnya. (zek)