Desa Paseban Peringati Isra Mi’raj

SIDAKPOST.ID TEBO – Desa Paseban, Kecamatan Vll Koto ilir Kabupaten Tebo memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Peringatan Isra Mi’raj yang digelar Selasa malam (19/03) diikuti Kades dan masyarakat setempat.

hadir dalam acara tersebut, Kades, Camat, Ketua PKK Kecamatan, Ketua PKK Desa Paseban, BPD, perangkat Desa, masyarakat serta mahasiswa/i KKN Institut Agama IIslam (IAI) Tebo.

Tarmizi, Kades Paseban dalam sambutannya mengatakan, bangga, terharu dan gembira, karena semua warga berkumpul untuk memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad, sekaligus mendengarkan ceramah agama yang nanti akan disampaikan oleh Ustad Tarmizi.

Baca Juga :  Bupati Bungo H Mashuri Pimpin Upacara Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2018

“Kami juga berterimakasih kepada segenap panitia serta seluruh masyarakat dan tak luput juga dari anak-anak KKN IAI Tebo, yang turut berpartisipasi dalam mensukseskan acara iin,” ujar Tarmizi, S.Pd.I.

Baca Juga :  Sosok New Nissan Livina Terungkap, Apa Kata NMI?

Kades mengatakan, dengan kekompakkan dan kerjasama yang baik, sebagai modal kesuksesan serta kemajuan desa.

“Marilah kita tingkatkan rasa persaudaraan dan gairah Islamiyah yang tinggi. Sehingga kegiatan semacam ini selalu kita laksanakan dan kita ingat sepanjang masa,” ungkap Tarmizi.

Kegiatan diisi dengan ceramah agama oleh Ustad Tarmizi, S.Pd.I. (nwr)