SIDAKPOST.ID, BUNGO – Nama bakal calon bupati Bungo, H Riduwan Ibrahim (RI) semakin dikenal dikalangan masyarakat. Betapa tidak, kedatangan dia ke Dusun Lubuk Niur, Kecamatan Tanah Tumbuh disambut hangat warga sekitar, pada Jumat (8/11).
Kedatangan RI, ke Lubuk Niur, selain silaturrahmi dia juga sholat jumat bersama masyarakat dan tokoh agama di dusun setempat. Tak hanya itu, ia juga memberikan bantuan untuk pembangunan masjid dan batuan untuk imam dan pengurus masjid.
“Kedatangan saya hari ini tak lain mempererat talisilaturrahmi dengan alim ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat. Karena itu, saya datang kesini ingin berjumpa dengan masyarakat yang berada di sini,” Kata Riduwan Ibrahim, Jumat (8/11).
Selain itu, kata RI dia berkeinginan membangun bungo agar menjadi Bungo hebat yang didasari oleh cinta. Karena membangun itu, tidak cukup hanya fasilitasnya saja, akan tetapi harus benar-benar dengan rasa cinta sehingga seluruh warga bisa merasakan.
“Kedepan kita ingin seluruh masyarakat di Bungo sudah memiliki MCK sendiri tiap – tiap rumah jadi kalau ingin mandi, dan buang air besar tidak lagi ke sungai. Seperti di Lubuk Niur ini, masyarakat harus memiliki MCK di rumah,” kata Riduwan.
Salah seorang pegawai sara yang enggan nama disebut mengatakan, atas nama pribadi sangat senang Riduwan Ibrahim bersilaturrahmi dan melihat langsung kondisi masyarakat di dusun.
“Jujur pemimpin seperti ini, sangat kami idamkan karena, selai peduli dia juga sering membantu orang kecil. Sekali lagi, kami mendoakan supaya RI bisa menjadi bupati Bungo 2020 mendatang,” katanya. (zek)