SIDAKPOST.ID, BUNGO – Komandan Korem (Danrem) 042/ Garuda Putih, Kolonel Arh Elphis Rudy, M.Sc.S.S, membuka giat Latihan Posko 1 tingkat Kodim 0416/ Bute, di Aula Makodim, pada Selasa (9/04/2019).
Latihan Posko 1 ini, dengan tujuan menyiapkan satuan kewilayahan dalam menanggulangi bila terjadi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di willayah kabupaten Bungo dan Tebo.
Danrem 042/Gapu, Kolonel Arh Elphis Rudy, M.Sc. S.S, dalam arahannya menegaskan, yang terpeting penanganan Karhutla adalah pencegahan, meski sudah dipersiapkan latihan Posko namun upaya pencegahan harus dilakukan lebih awal.
“Bila Karhutla bisa di cegah maka, semua wilayah tidak akan terjadi Karhutla. Nanun sekenario juga diperlukan, agar semua satuan lebih sigap dalam menghadapi adanya kejadian Karhutla,” tegas Danrem Kolonel Arh Elphis Rudy, Selasa (9/04).
Sebut Danrem, kini kondisi sudah memasuki awal musim kering berasarkan informasi dari BMKG atau lebih dikenal memasuki awal kemarau, jadi sedapat mungkin harus terus di sosialisasikan kepada seluruh elemen masyarakat akan bahaya dari Karhutla.
“Lakukan patroli secara terpadu bersama istansi terkait dan stakeholder di wilayah Bungo dan Tebo, dengan demikian pencegahan karhutla bisa di atasi dari awal. Sekali lagi, pencegahan awal adalah cara yang lebih efektif dilakukan,” ucap Danrem yang juga Dansatgas Karhutla Provinsi Jambi.
Dikatakannya, terjadinya Karhutla lebih banyak faktor disengaja oleh karena itu, melalalui satuan Kewilayahan untuk terus menitoring langsung ke berbeberapa titik yang diangggap wilayah rawan terjadinya Karhutla.
“Pantau secara langsung aktivitas di setiap wilayah agar pencegahan akan bisa dilakukan lebih awal. Jadi masalah karhutla ini, adalah perhatian serius bagi kita. Karena banyak sekali dampak dari Karhutla itu sendiri,” tegas Danrem.