SIDAK POST.ID, Merangin – Dalam rangka penegakan hukum disiplin dan tata tertib bagi Prajurit, Kodim 0420/ Sarko gelar sosialisasi dan pengecekan kelengkapan kendaraan dan surat kendaraan berupa SIM, KTA, STNK dan Helm, Jum’at (12/3/2021) di Makodim.
Sebelum dilakukan pengecekan kendaraan dilakukan sosialisasi di aula Ahmad Yani Kodim Sarko yang dibuka oleh Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Tomi Radya Diansyah Lubis, S.A.P. M.Han.
Materi sosialisasi disampaikan oleh Kapten Rahmad dari Denpal II/2 Jambi dan Gaktib dari Subdenpom Persiapan Sarolangun yang intinya pemeriksaan kelengkapan administrasi kendaraan dan kelengkapan lainnya.
Hal ini merupakan salah satu bentuk dari kepedulian Satuan terhadap pengamanan tubuh baik pada personel maupun materiil satuannya.
Pemeriksaan kendaraan dinas roda dua dan roda empat tanpa terkecuali dan pengecekan tersebut dipimpin langsung oleh Kasdim 0420/Sarko Mayor Inf Edi Arman dibantu anggota Staf Intel, anggota Provost Kodim dan anggota Subdenpom Persiapan Sarolangun.
“Pemeriksaan ini sengaja dilaksanakan sebagai salah satu bentuk fungsi pengawasan dan pengamanan kepada personil Kodim 0420/Sarko serta materil termasuk mengecek kelengkapan surat-surat kendaraan dinas roda dua maupun roda empat,”ungkap Letkol Tomi.
Dikatakn Dandim, selain pengecekan surat–surat kendaraan bermotor sendiri, juga mengadakan pemeriksaan tentang kelengkapan fisik roda dua dan roda empat mulai dari fungsi rem, ban, lampu sen, klakson, lampu rem belakang dan spion.
“Dari sekian banyak anggota yang diadakan sweping pemeriksaan masih terdapat beberapa anggota kelengkapan motornya kurang sempurna, sehingga di tekankan pada anggota yang masih belum melengkapi, diberi waktu untuk melengkapi sehingga aman dalam berkativitas, serta mencegah terjadinya kecelakaan dalam berkedaraan,” tegas Dandim.