SIDAKPOST.ID, TEBO – Terkait cuaca saat ini terbilang ekstrem di wilayah Kabupaten Tebo yaitu kondisi cuacanya terus menerus hampir setiap hari turun hujan, bahkan disejumlah wilayah di Tebo intensitas hujan cukup tinggi dan dikhawatirkan debit air bisa tinggi dan air sungai meluap busa menimbulkan bencana banjir.
Akibat guyuran hujan intensitasnya tinggi, tak pelak lagi pemukiman warga yang berada di dataran rendah sangat berkemungkinan menjadi langganan banjir.
Untuk itu pihak yang berkompeten maupun pemangku kepentingan perlu melakukan koordinasi lintas sektoral, dalam rangka mengantisipasi bila terjadinya bencana banjir.
Terkait cuaca ekstrem saat ini di Tebo, Babinsa Koptu Poniman Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute
melakukan koordinasi dengan Pemdes, bertempat di Kantor Desa Rantau Kembang Kecamatan Rimbo Ulu, Kamis (16/03/2023).
Babinsa Koptu Poniman menyebutkan, bahwa saat ini di wilayah Kabupaten Tebo cuacanya ekstrem dengan sering turun hujan curah hujan cukup lumayan, bahkan disejumlah desa di wilayah Tebo curah hujan cukup tinggi.
“Saat ini cuaca masih ekstrem perlu semua pihak untuk mengantisipasi adanya bencana alam banjir dan tanah longsor (lansor), kepada warga yang bermukim di bantaran sungai perlu waspada setiap saat bila sewaktu-waktu datangnya banjir segera mengungsi,” imbau Koptu Poniman.
Kades Rantau Kembang Kusmedi mengucapkan terima kasih kepada Babinsa maupun lintas sektoral, yang sudah melakukan koordinasi untuk antisipasi bila terjadi banjir dan tanah longsor, mengingat saat ini masih musim penghujan.
“Terima kasih kepada bapak babinsa yang selama ini aktif berkoordinasi dengan Pemdes dan Perangkat Desa Rantau Kembang, juga terima kasih yang selana ini bapak Babinsa dan bapak Bhabinkamtibmas aktif memonitor kamtibmas di desa ini, ” pungkas Kades Kusmedi. (asa)