SIDAKPOST.ID, BUNGO – Tak lama lagi, pemilihan presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) di Universitas Muara Bungo akan segera digelar.
Tak mau ketinggalan pasangan, Egi Prasetiya – Ari Gunawan ikut maju pencalonan, bahkan dua mahasiswa terbaik UMB itu sudah mendaftar ke panitia untuk menjadi Presiden dan Wakil BEM periode 2021-2022.
Calon Presiden BEM Universitas Muara Bungo, Egi Prasetiya mengungkapkan, majunya dirinya bersama Ari Gunawan, untuk menjadikan kampus UMB lebih maju lagi. Karena maju tidaknya UMB tentu tak lepas dari peran mahasiswa yang mau berinovasi menghadapi tantangan kedepan.
“Dengan keresahan dan kegelisahan selama ini kami selaku mahasiswa, berusaha memperbaiki segala keterpurukan. Karena kita ingin di UMB. Alhamdulillah, tanggal 1 Desember 2021 sudah mendaftar dan mendapat nomor urut satu,”kata Egi, pada Sabtu (4/12).
Lebih jauh Egi menambahkan dalam pencalonan Egi-Ari memiliki slogan “BETA” dengan makna, Berdedikasi, Egaliter, Transparansi dan Amanah. Tak cuma itu, selain aktif di UMK Kampus sendiri Egi-Ari juga aktif di organisasi di luar kampus.
“Tentu dalam pelaksanaan kedepan tak lepas dari saran dan masukan segenap Civitas Akademika, agar kedepan bisa menjadikan UMB menjadi kampus yang unggul di segala bidang. Kami optimis bisa menang dalam pencalonan ini,” papar Egi. (zek)