SIDAKPOST.ID.TEBO – Gedung baru untuk Kantor di SMP Negeri 3 Tebo, diresmikan oleh Bupati Tebo H Sukandar, di jalan Pahlawan Kelurahan Wirotho Agung, Kecamatan Rimbo Bujang, Sabtu (15/12/2018).
Turut hadir, Kadisdik Tebo, Sindi, anggota DPRD, Camat Sukiman, Kanit Binmas Aiptu Malfin, tokoh Adat, tokoh agama, Kepsek Slamet berserta majlis Guru,
wali murid dan tamu undangan lainnya.

Kepsek SMP N 3 Tebo Slamet, dalam sambutannya, menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada semua pihak yang telah hadir dalam acara peresmian gedung kantor baru ini. Rasa bangga dan senang bapak bupati hadir untuk meresmikan gedung baru ini.
“Dalam kesempatan ini, kami berharap bapak bupati untuk meresmikan gedung kantor baru ini. Dengan diresmikan penggunaan gedung kantor baru ini, kedepan proses belajar di sekolah akan semakin baik karena sudah ada kantor baru,” ujar Kepsek.
Sementara itu, Bupati Tebo H Sukandar dalam sambutannya mengatakan, dirinya sebagai orang nomor satu di Tebo, Ia bangga dengan kemajuan di SMP N 3 Tebo ini. Tak hanya itu, prestasi sekolah juga banyak diraih di sekolah ini.
“Saya bangga menjadi alumni SMPN 3 Tebo ini, oleh karena itu, selaku Bupati yang juga pernah sekolah disini, tentu melihat kemajuan dan semua prestasi yang sudah ada, bisa dijadikan motivasi bagi sekolah yang lain,” ucap Sukandar.
Untuk diketahui, salah satu wali murid Amir Said juga senang karena gedung baru ini, diresmikan oleh orang nomor satu di Tebo, yang juga Alumni SMPN 3 Tebo yang sekarang sudah sukses jadi Bupati. (nwr)