SIDAKPOST. ID, TEBO – Pagelaran Wayang Kulit semalam suntuk dari Jambi dengan Kidalang Suyono Gareng membawakan Lakon “Gatot Koco Wisudo“, dalam rangka pengukuhan pengurus paguyuban Jawa Jambi Wisnu Murti Kabupaten Tebo Periode 2017 – 2022, bertempat di Lapangan Bola Kaki Blok C Desa Karangdadi Kecamatan Rimbo Ilir KabupatenTebo, Sabtu (28/9).
Tampak hadir sekaligus ikut menonton pagelaran Wayang Kulit ini Bupati Tebo H.Sukandar, asisten II Provinsi Jambi Agus Sunaryo, ketua Paguyuban Wisnu Murti Provinsi Jambi H.Abdullah Sani.
Pengurus Paguyuban Jawa Jambi Wisnu Murti Tebo dan Sorolangun, asisten II Tebo Supadi , OPD Tebo, Camat se Tebo, Danramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kapten CAJ Sugianto, Kapolsek Rimbo Ilir IPTU Panji Lazuardi, Kades Se Rimbo Ilir, Toga, Todat dan masyarakat setempat.
Bupati Tebo H.Sukandar dalam sambutannya mengatakan, pihaknya menyambut positif digelarnya kesenian tradisional yaitu seperti Wayang Kulit pada malam ini, dalam rangka pengukuhan Paguyuban Jawa Jambi Wisnu Murti Kabupaten Tebo Periode 2017 – 2022 sekaligus untuk menghibur masyarakat Rimbo Ilir.
“Kita berharap kepada Paguyuban Jawa Jambi Wisnu Murti Kabupaten Tebo dapat menjadi pelopor, dalam melestarikan kesenian tradisional atau kebudayaan nusantara,” ujar Bupati Tebo.
Ketua Paguyuban Jawa Jambi Wisnu Murti Kabupaten Tebo Sukiman dikonfirmasi sidakpost.id menyebutkan, membenarkan Paguyuban Jawa Jambi Wisnu Murti untuk mempelopori generasi muda menggali dan menumbuh kembangkan serta melestarikan kesesenian tradisional nusantara dara Sabang sampai Marauke yang ada di Kabupaten Tebo.
“Mari kita lestarikan kesenian tradisional nusantara peninggalan leluhur bangsa kita, untuk menangkal kebudayaan asing yang tidak sesuai dengan norma dan nilai luhur bangsa Indonesia,”tutup Sukiman. (asa)