“Inilah orang yang telah melewati proses seleksi, mereka yang terbaik yang terpilih setelah melalui proses dan tahapan seleksi yang cukup panjang dan penilaian dari berbagai aspek,” katanya.
“Saya berharap kepada anggota Panwascam melaksanakan tugas sebaik-baiknya, Profesional, jaga kekompakan dan integritas, sehingga pemilu berjalan sesuai Undang-Undang,” tutupnya.
Turut dihadiri oleh Wakil Bupati, Unsur Forkopimda, Ketua KPU, Ketua Bawaslu serta tamu undangan lainnya. (str)