Bupati Cek Endra Hadiri Setijab Camat

Bupati Cek Endra Beri Sambutan di Acara Sertijab Camat/Foto : sidakpost.id (zek)

 

SAROLANGUN –Bupati Sarolangun Drs H Cek Endra menghadiri kegiatan serah terima jabatan Camat Bathin VIII antara penjabat yang lama Akhyar Mubarrok, S.Ag, M.Ap dengan Camat yang baru Aryo L Fajrin, Selasa (22/03/2022) di halaman Kantor Camat Bathin VIII.

Kegiatan itu juga sekaligus doa bersama menyambut bulan suci ramadhan 1443 Hijriyah dan silaturrhami bersama Bupati Sarolangun menjelang habis masa jabatan pada 22 Mei 2022 mendatang.

Tampak hadir dalam kegiatan itu Ketua PKK Kabupaten Sarolangun Ny Hj Rosita Endra, Anggota DPRD Kabupaten Sarolangun Dapil I (Sarolangun-Bathin VIII) H Hurmin, SE, Ade Saputra, Zulkifli Sudin, Kapolsek Bathin VIII, Koramil Sarolangun, Para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Sarolangun, Unsur tripika se-Kecamatan Bathin VIII, Lurah dan Kepala Desa se-Kecamatan Bathin VIII dan Tokoh masyarakat, tokoh adat serta tokoh agama setempat.

Baca Juga :  Hasil Reses DPRD Depok 2021 Penanganan Pandemi Covid-19 Masih Lambat

Bupati Sarolangun Cek Endra mengucapkan selamat kepada camat Bathin VIII yang baru yang baru dilantik beberapa bulan yang lalu, tentu dengan pergantian camat ini diharapkan dapat memberikan kemajuan bagi kecamatan bathin VIII dengan berbagai inovasi dan kreatifitas dalam melaksanakan tugas.

Baca Juga :  Jalin Sinergitas, Kodim Tanjab Gelar Mancing Bersama Forkopimda

Kepada camat yang lamapun, Cek Endra tidak lupa menyampaikan rasa terima kasih atas pengabdian selama lebih kurang 2 tahun memimpin, tentu sudah banyak program pemerintah yang dilakukan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Terima kasih kepada adinda kami Akhyar yang telah memimpin kecamatan bathin VIII ini lebih kurang 2 tahun menjabat, yang saat ini menjadi orang nomor dua di bkpsdm Sarolangun, teruskan tingkatan prestasi dan proaktif dalam melaksanakan tugas,” kata Bupati.