Bumi Hanguskan Narkoba, Aipda Dadan Pemateri MPLS di SMKA 5 Tebo

Bhabinkamtibmas Aipda Dadan Juanda, menjadi pemateri di SMKN 5 Tebo. Foto : Amir Said

SIDAKPOST.ID. TEBO – Aipda Dadan Juanda Bhabinkamtibmas (BKTM) Polsek Rimbo Ilir menjadi pemateri pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), di SMKN 5 Tebo jalan Purwokerto RT 12 Desa Giriwinangun Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Sabtu (16/07/2022).

Para siswa-siswi kelas X yang baru tahun 2022 mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan sekolah juga mengikuti sosialisasi dengan Tema Narkoba, Bullying dan Paham Radikalisme yang dipaparkan oleh BKTM Aipda Dadan Juanda.

Pada paparannya Aipda Dadan mengatakan, bahwa penyalahgunaan narkoba dan sejenisnya barang haram dilarang berdampak menghancurkan masa depan anak bangsa, peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba di
Indonesia semakin menghawatirkan.

Baca Juga :  Kasat Binmas Polres Tebo, Ingatkan Warga Tahanan Agar Taubat Nasuha

Kejahatan luar biasa peredaran narkoba ini sudah merambah ke berbagai lini, bahkan pelajar sudah ada yang terkena narkoba. Sasaran bukan hanya tempat-tempat hiburan malam, tetapi sudah merambah ke pemukiman, kampus, ke sekolah-sekolah, rumah kost dan bahkan di lingkungan rumah tangga.

Baca Juga :  Minat Jadi TNI-Polri, Koptu Teguh Binsik Siswa SLTA

“Jaringan narkoba memanfaatkan anak-anak dan wanita untuk menjadi kurir narkoba, adanya modus baru dalam penyelundupan narkoba ke dalam kitab suci, mainan anak dan yang lainnya. Mari kita berkomitmen, perangi narkoba dan bumi hanguskan sampai ke akar-akarnya,”tandas Aipda Dadan. (asa)