Buaya Muncul di Sungai Batanghari, Warga Sungai Rengas Ketakutan

Tampak Buaya Muncul di Sungai Batanghari/Foto : sidakpost.id (Agus)

SIDAKPOST.ID, Batanghari – Buaya sepanjang 3 meter menampakkan diri di Sungai Batanghari, Desa Sungai Rengaa, Kecamatan Maro Sebo Ulu Kabupaten Batanghari beberapa hari terakhir dan membuat warga sekitar ketakutan.

Saat ini warga khawatir, mengingat aliran sungai tersebut biasa dipakai warga untuk aktivitas mandi, mencuci hingga memancing ikan. Namun sekarang buaya kerap muncul.

warga sekitar Eka mengungkapkan, beberapa hari terakhir memang buaya sudah sering muncul di permukaan. Sudah banyak warga melihatnya. Munculnya buaya itu berkisar pukul 17.00 WIB.

Baca Juga :  Puluhan Siswa SDN 203/Simpang Sungai Rengas Disuntik Vaksin

“Kami biasa mandi di sungai juga tapi semenjak buaya sering muncul jadi takut. Entah kenapa kok beberapa hari terakhir sering muncul biasanya tak pernah, kami jadi takut pak,”ujarnya.

Baca Juga :  Nenek 64 Tahun Bertaruh Nyawa Sebrangi Sungai

Sementara Ketua RT 11/RW 05, Zubadi ketika dikonfirmasi sidakpost.id, Kamis (25/11/2021) mengingatkan agar masyarakat lebih berhati-hati ke sungai saat air sungai batanghari sedang naik.

“Sekarang warga sudah mulai ketakutan. Mereka sementara diimbau hindari aktivitas di sungai hal itu untuk menghindari akan terjadi sesuatu,”ujar Zubadi. (cr6/red)