BNK Bungo Gandeng Kemenag Sosialisasi Bahaya Narkoba

Kemenag Bungo Sosialisasi Bahaya Narkoba di Skolah-sekolah bawah naungan. Sumber Foto : BNK Bungo

SIDAKPOST. ID, BUNGO – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bungo melaksanakan sosialisasi bahaya narkoba di 42 sekolah di bawah naungan. Kegiatan ini telah berlangsung dari tanggal 9 sampai 16 Oktober 2023.

Kegiatan itu digagas oleh Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Bungo, dalam upaya Pemberantasan, Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di kalangan pelajar.

Herman, Kepala Kemenag Bungo mengatakan, bahwa kegiatan yang digelar sebagai tindak lanjut kerja sama antara BNK Bungo dan Kemenag Bungo dalam upaya mewujudkan sekolah bersih dari narkoba atau Bersinar.

Baca Juga :  Hore..Pemkab Bungo Cairkan THR Untuk PNS Pekan Depan

Sebagai tindak lanjutnya, Kantor Kemenag Bungo menggelar sosialisasi bahaya narkoba di 42 Sekolah dibawah naungan Kemenag Bungo.

Pada kegiatan tersebut, Kepala kemenag, para Kasi dan KUA di 17 Kecamatan turun langsung ke sekolah-sekolah untuk menyampaikan pesan bahaya narkoba melalui upacara bendera di Sekolah.

“Alhamdulillah, kita Kemenag Bungo bersama BNK telah melaksanakan kerjasama dalam rangka program Bersinar bersih dari narkoba, dan saat ini kita telah melaksanakan sosialisasi penyuluhan melalui media sebagai pembina upacara di madrasah salafiyah dan madrasah aliyah yang ada di Kabupaten Bungo dengan jumlah 42,”Ujar Herman, (20/10).

Baca Juga :  110 Mahasiswa STKIP Muhammadiah Bungo Diwisuda

Dengan kegiatan yang telah dilaksanakan tersebut, Herman mengajak, para siswa-siswi dan para guru dapat mendukung program yang dilakukan oleh BNK Bungo dalam mewujudkan Bungo Bersinar, bersih dari narkoba.

“Tidak lupa saya terus mengajak kepada kita semua nya, terkhusus bagi para pelajar atau generasi muda, mari selamatkan diri dari bahaya narkoba, karena masa depan masih panjang, jangan sampai terjerumus jurang hitam narkoba,” ujarnya.