SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Sertu Tugiyanto Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute bersama warga bergotong royong (goro) membersihkan Masjid Nurromadhon, bertempat di Jalan Anggrek RT 06 Desa Sukadamai Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo.
Gotong royong membersihkan lingkungan komplek Masjid Nurromadhon dan mengecatnya biar dipandang indah dan nyaman, moment ini dalam rangka menyambut masuknya bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah.
Babinsa Sertu Tugiyanto mengatakan, sudah menjadi tradisi masyarakat Sukadamai Rimbo Ulu sejak dulu hingga sekarang, setiap tahunnya dalam menyambut bulan puasa, melakukan gotong royong kebersihan lingkungan.
“Membersihan lingkungan pemukiman, Jalan, tempat pemakaman umum (TPU), tempat ibadah seperti Masjid dan Mushala,”kata Babinsa SertuTugiyanto, Minggu (11/04/2021).
Pengelola Masjid Nurromadhon Drs Sarwandi didampingi Imam Masjid
Kyai Muhail Fauzi menuturkan, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada Babinsa yang selama ini aktif ikut bergotong royong lingkungan bersama masyarakat.
“Terima kasih kepada bapak Babinsa yang aktif membina warga, juga aktif memonitor kamtibmas di Sukadamai Rimbo Ulu,” ungkap Sarwandi. (asa)