Babinsa Sintong Samosir Ingatkan Warga, Musim Hujan Datang Bersihkan Lingkungan

Babinsa Serda Sintong Samosir, saat meninjau rawa milik bapak Sumartono warga Perintis Jaya. Foto : sidakpost.id/Amir. Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babin Serda Sintong Samosir Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute melakukan komsos kepada warga binaan, untuk menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan karena saat ini sudah memasuki musim penghujan, bertempat di Desa Perintis Jaya Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Minggu (08/13) kemarin.

Musim hujan sangat rentan
timbulnya bermacam penyakit, dari mulai plu pilek, demam berdarah dan lainnya. Biasanya penyebab timbulnya sejumlah penyakit diakibatkan adanya faktor lingkungan dan pemukiman yang kotor kumuh, sehingga tempat yang kumuh menjadi sarang nyamuk.

Untuk mengantisipasi timbulnya wabah penyakit di musim hujan, warga harus membersihkan lingkungan diantaranya seperti membersihkan pembuangan air atau got, membersihkan semak rerumputan,mengumpulkan sampah berserakan serta membersihkan tempat lainnya.

Baca Juga :  Babinsa Ishak Edukasi Peternak Ayam, Utamakan Kebersihan Kandang

Imbauan tersebut disampaikan Serda Sintong Samosir saat komsos dengan bapak Sumartono warga jalan 13 Perintis Jaya, juga Serda Sintong menyampaikan pesan – pesan kamtibmas.

Babinsa Serda Sintong juga mengatakan, bagi warga yang bermukim dipinggir rawa untuk selalu membersihkan lingkungan rumahnya, karena di musim hujan bisa saja binatang masuk kedalam rumah seperti ular, lipan, kala jengking dan yang lainnya.

Baca Juga :  Sore Hari Satgas TMMD Santap Siomay

” Mari kita laksanakan pola hidup bersih, baik bersih lingkungan, bersih makanan dan konsumsi makanan bergizi dan minuman yang sehat,” ujar Serda Sintong.

Bapak Sumartono warga Perintis Jaya mengucapkan terima kasih kepada bapak Babinsa, yang sudah memberikan pesan-pesan tentang menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan.

“ Terima kasih kepada bapak Babinsa yang sudah memberikan sosialisasi untuk antisipasi adanya gejala penyakit di musim penghujan, juga penjaga kamtibmas untuk keamanan lingkungan,” ucap bapak Sumartono. (asa)