SIDAKPOST.ID, TEBO – Serka Sutiyono Babinsa Desa Tegal Arum, Koramil 416-07/Rimbo Bujang, tak henti-hentinya melaksanakan komunikasi sosial dan dampingi petugas Puskesmas dalam pelayanan suntik vaksinasi kepada warga dan para siswa di jalan 17, Sabtu (27/11/2021).
Serka Sutiyono mengatakan seperti biasa semua yang divaksin haris di screening terlebih dahulu, apakah memiliki penyakit bawaan atau tidak, bila tak ada penyakit bawaan atau tensinya normal maka bisa langsung di vaksin.
“Jadi setiap yang divaksin benar-benar di teliti oleh tim Nakes, semua itu memang sudah aturan vaksinasi. Jadi bukan sembarangan vaksin, bila peserta dinyatakan aman untuk disuntik vaksin maka segera divaksin,”katanya.
Dikatakan, kehadiran TNI mendampingi vaksinasi tak lain untuk memberi rasa aman dan nyaman saat pelaksanaan vaksin. Karena target vaksinasi jelang akhir tahun 2021 harus benar-benar tuntas di seluruh wilayah binaan, khususnya di wilayah Koramil 07/Rimbo Bujang.
“Meski sudah divaksin semua siswa wajib patuhi prokes Covid-19 dimana saja berada. Seperti aktif gunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan bisa sudah bersalaman dengan siapapun, itu semua untuk antisipasi virus Corona,”ungkap Sutiyono. (zek)