SIDAKPOST.ID , TEBO – Babinsa Serda Agus Nawanto Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute menyambangi dan sekaligus menggelar komsos dengan Kelompok menjahit ibu – ibu PKK , bertempat di Desa Sapta Mulya Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Kamis (27/6/2019).
Babinsa Serda Agus Nawanto, menggelar dialog kepada ibu – ibu Kelompok menjahit saat sedang beraktifitas belajar dan mengajar menjahit di Kantor Desa Sapta Mulya Kecamatan Rimbo Bujang.
“Kita sangat mendukung dan memberikan motivasi kepada Kelompok menjahit PKK Sapta Mulya, kepada ibu – ibu yang sudah menguasai keterampilan menjahit untuk dapat menularkan keterampilannya kepada anggota PKK yang memerlukannya.l, “tutur Babinsa Serda Agus Nawanto.
Dikatakannya, dengan memiliki dan menguasai keterampilan menjahit bagi ibu – ibu anggota PKK , sehingga pada gilirannya nanti dapat menyerap lapangan kerja dan menambah pendapatan perkapita warga masyarakat Sapta Mulya.
“Dengan adanya Kelompok menjahit sangat produktif dan membantu warga sekitar, karena apabila warga memerlukan menempa atau menjahitkan pakaian tidak harus jauh keluar dari Desa Sapta Mulya,” pungkas Babinsa.
Senentara itu, Ketua TP PKK Desa Sapta Mulya Ny Bagyo Santoso, mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Serda Agus Nawanto yang sudah menyambangi dan memberikan motivasi kepada Kelompok menjahit PKK Sapta Mulya.
“Terima kasih kepada Bapak Babinsa Serda Agus Nawanto yang sudah memberikan spirit kepada kami Kelompok menjahit Sapta Mulya, “pungkasnya. (asa)