Babinsa Praka Hasbi Tinjau Pembuatan Pamsimas , di Desa Giri Mulyo

Babinsa Praka Hasbi sedang melihat pembuatan Pamsimas, di Desa Giri Mulyo. Foto : sidakpost.id/Amir. Tebo

SIDAKPOST ID, TEBO – Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) yang salah satu program andalan nasional Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, untuk meningkatkan akses penduduk pedesaan terhadap fasilitas air minum dan sanitasi yang layak dengan pendekatan berbasis masyarakat.

Berhubungan dengan program pemerintah tersebut, Babinsa Praka Hasbi Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute mengunjugi sekaligus memantau kondisi
Pamsimas yang ada di jakan Rembang RT 13 Desa Giri Mulyo Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo pada Senin (01/07/2024).

Babinsa Praka Hasbi saat dikonfirmasi membenarkan dirinya mengunjungi pembuatan Pamsimas yang ada di Desa Desa Giri Mulyo, dimaksudkan untuk memonitor dari dekat keadaan Pamsimas yang diperuntukkan masyarakat
Giri Mulyo untuk kebutuhan air bersih.

Baca Juga :  Tim Gabungan Temukan 4 Hektar Ladang Ganja di Perbukitan Tor Sihite

” Untuk mensukseskan program pemerintah di pedesaan, salah satunya seperti ini yaitu air bersih yang dibutuhkan oleh masyarakat,” kata Praka Hasbi.

Baca Juga :  Babinsa Serka Syafirman Intens Cegah Karhutla

Pengurus Pamsimas Desa Giri Mulyo Saras sangat senang sudah dikunjungi Babinsa, yang juga memberikan pencerahan untuk kelancaran pengerjaan Pamsimas di Giri Mulyo ini

” Kepada bapak Babinsa kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan pencerahannya untuk kelancaran Pamsimas, semoga jalinan silaturrahmi ini terus berlanjut, ” ungkapnya. (asa)