Babinsa Koramil 416-03/Sungai Bengkal Hadir Perpisahan Siswa SMAN 4 Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Koramil 416-03/Sungai Bengkal, Serka Tartonadi, hadir dalam perpisahan siswa di SMA Negeri 4 Tebo.

“Perpisahan yang dilaksanakan adalah prosesi untuk kenang-kenangan bagi siswa dan guru,” kata Serka Tartonadi Kamis ( 11/04/2019).

Menurutnya, selama tiga tahun siswa menuntut ilmu di SMA Negeri 4 Tebo tentu banyak kenangan baik suka maupun duka yang dilalui dalam masa tersebut.

Baca Juga :  Warga Antusias Sambut Tim Sterad

“Jangan sampai melupakan jasa para guru yang telah mendidik kalian, kalau ketemu dijalan jangan lupa tegurlah guru yang mendidik kalian,” jelasnya.

Perpisahan ini, lanjutnya, bukan merupakan akhir bagi siswa menyelesaikan pendidikan, karena masih ada lagi jenjang yang lebih tinggi dalam mencapai pendidikan.

“Para siswa yang lulus harus kembali melanjutkan pendidikan ke Bangku Kuliah atau mencari pekerjaan lainnya, jangan hanya berakhir di SMA,” urainya.

Baca Juga :  Paud Mawar Meriahkan HUT RI 74 Dengan Aneka Perlombaan

Tidak lupa kepada siswa yang dinyatakan lulus dalam Ujian Nasional, agar selalu menjaga nama baik sekolah, dan tetap mengingat jasa tenaga pengajar yang telah mendidik.

“Siswa harus membuka pintu maaf apabila selama guru yang mendidik berbuat kesalahan, marahnya guru agar anak yang di didik berhasil,” tandasnya. (red)