Babinsa Koramil 03/Sungai Bengkal Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola

Sementara itu, Babinsa Serda Jimmy Setiawan mengharapkan kepada semua tim yang bertanding, untuk menjaga Sportifitas dan fair play saat pertandingan. Pemain, official dan juga penonton harus bersikap dewasa. Jangan mengandalkan ego masing-masing.

“Permainan adalah permainan, yang kalah harus legawa dan yang menang juga tetap merendah. Kekalahan adalah pelajaran berharga, sedangkan kemenangan bukan akhir sebuah prestasi. Kalah menang itu adalah hal biasa dalam pertandingan, yang tepenting sportifitas, persaudaraan dan juga pendewasaan diri,” terang Babinsa.

Di lanjutkannya, untuk para suporter harus tetap tenang selama pertandingan, boleh memberikan semangat tetapi jangan sampai menyakiti perasaan orang lain.

Baca Juga :  Babinsa Koptu Amin, Kembali Gelar Patroli Karhutla

“Saya juga berpesan kepada penonton agar tidak mudah terprovokasi dan memprovokasi. Kami juga memberikan rasa hormat yang tinggi kepada penonton yang tidak membuang sampah sembarangan. Kami harap sampah yang dibawa agar dibuang pada tempatnya,” tandasnya.

Baca Juga :  Sertu Misnadi Koramil 416-07, Ajak Petani Tanam Kapulaga Tumpang Sari

Untuk pertama kali, tim yang bertanding antara kesebalasan desa Tabun arang dan desa Bako Pintas, dengan skor kemenangan 2-0 untuk desa Tabun arang. (red)