SIDAKPOST.ID, TEBO – Banyak cara pulih dan bangkit dari keterpurukan akibat covid beberapa tahun terakhir. Kini waktu untuk bangkit melanjutkan usaha bidang apapun.
Seperti motivasi yang diberikan Babinsa Sertu Heri Suseno Koramil 416-07Rimbo Bujang Kodim 0416/ Bungo Tebo kepada seluruh warga binaan.
Baca Juga : Babinsa Koramil 06/Muara Bungo Dampingi Pelaksanaan Vaksinasi PMK pada Ternak
Kali ini, Sertu Heri menyambangi pedagang ayam potong milik Agus Setiawan di Jalan Raflesia Dusun Girirejo, Desa Sepakat Bersatu, kecamatan Rimbo Bujang Ilir, kabupaten Tebo, Jumat (7/10/2022).
“Pasca covid-19 melanda semua sektor usaha di wilayah binaan banyak usahanya lesu bahkan ada yang gulung tikar karena tidak sesuai lagi hasil yang di dapat. Kini kita semangat lagi membangun usaha,” ujar Sertu Heri.
Baca Juga : Babinsa Koramil 09/TP, Kerahkan warga Melaksanakan Gotong royong
Tapi sebaliknya, ada juga warga yang kreatif membuat usaha sampingan pada bidang peternakan, perikanan, dan bertani. Semua itu, untuk menopang kebutuhan keluarga.
“Agus, salah contoh yang kreatif dengan ia membuat usaha jualan ayam potong bisa membantu perekonomian keluarga. Karena sebagai petani karet, usaha sampingan itu sangat produktif dilakukan,” terang Heri.
Sertu Heri berharap seluruh masyarakat di wilayah binaan pandai – pandai membaca peluang usaha sampingan. Menyadap karet tetap, tapi ada baiknya bangun usaha sampingan untuk menambah pendapatan.
“Berkreatifitas di bidang apa saja, yang penting bidang usaha bisa untuk sambilan dan halal serta hasilnya bisa menopang pendapatan keluarga, ” tutup Sertu Heri.