Aster KASAD Panen Raya Padi Bersama Masyarakat Koya

“Kami harapkan di semua jenis pertanian dapat berjalan dengan baik pula sehingga tidak hanya padi saja namun semua sektor pertanian dapat memperlihatkan hasil yang baik,” ujarnya

Sementara, Pangdam XVII/Cenderawasih dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI I. Nyoman Cantiasa mengatakan bahwa, pangan yang bermutu, bergizi, dan berimbang, merupakan suatu persyaratan dalam menunjang kesehatan, kemakmuran, kesejateraan rakyat.

“Pemenuhan pangan dan gizi merupakan faktor penting dalam usaha pembangunan manusia Indonesia yang berkualitas guna meningkatkan daya saing bangsa, untuk itu panen raya padi yang kita laksanakan pada hari ini di harapkan dapat mewujudkan kemandirian, kedaulatan dan ketahanan pangan sehingga Provinsi Papua mampu mencapai Swasembada Pangan ” ujar Kasdam.

Baca Juga :  Babinsa Seprizal : TNI Garda Terdepan Benteng Kedaulatan NKRI

Lebih lanjut dikatakannya, TNI AD khususnya Kodam XVII/Cenderawasih bekerjasama membangun pertanian di daerah ini sejalan dengan amanah konstitusi yang tercantum di dalam Undang-undang Republik Indonesia Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI AD dalam memperdayaan wilayah pertahanan di darat.

Dalam konteks tersebut maka TNI AD dituntut mampu mewujudkan ketahanan nasional yang tangguh dalam menghadapi ancaman yang salah satunya dengan mendukung terwujudnya ketahanan pangan secara nasional yang mantap.

Baca Juga :  Momen Istirahat Siang Anggota Satgas Bercengkrama Dengan Warga Sambil Nikmati Buah Pisang

“Selain itu rakyat adalah pendukung dan penguat  TNI AD  dalam setiap tugas yang di emban, manunggal dengan rakyat TNI AD Kuat, hal inilah yang selalu melandasi TNI AD dalam melaksanakan tugas dan aman dengan penuh hati, dan sebaik-baiknya tanpa mengabaikan kesiapsiagaan oprasional satuan,” ujar Kasdam.