Antisipasi Arus Mudik, Kementerian BUMN Gelar Mudik Sehat Mudik Aman

Jasa Raharja Dalam konferensi pers di Jakarta/Foto : sidakpost.id (ratna/jasa raharja)

Jadwal keberangkatan/Flag Off moda transportasi bus akan dilakukan pada tanggal 27 April 2022 pukul 07.00 WIB, di Stadion Gelora Bung Karno Senayan. Sementara untuk jadwal keberangkatan kereta api, akan dilakukan secara bertahap mulai 27 April hingga 1 Mei 2022, di stasiun Pasar Senen Jakarta.

Untuk Moda transportasi bus, akan mengantarkan ke 12 kota tujuan yaitu Kuningan, Cirebon, Purwokerto, Pati, Magelang, Ngawi-Madiun, Wonogiri, Sragen, Semarang, D.I. Yogyakarta, Surabaya dan Malang. Sedangkan untuk Moda transportasi kereta api, akan mengantarkan pemudik ke 5 kota tujuan yaitu Semarang, Solo, D.I. Yogyakarta, Malang dan Surabaya.

Turut hadir dalam konferensi pers “Mudik Aman Mudik Sehat Bersama BUMN 2022” Direktur Operasional Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana, Direktur Hubungan.

Baca Juga :  DPRD Tebo Gelar Rapat Paripurna LKPJ Bupati

Kelembagaan Munadi Herlambang, dan Direktur Manajemen Resiko dan Teknologi Informasi Amos Sampetoding.
Menghadapi Idul Fitri 1443 H / 2022 ini Jasa Raharja bersinergi dengan Instansi terkait seperti Kepolisian Negara Republik Indonesia dan Kementerian Perhubungan mengambil langkah-langkah preventif.

“Bersama Instansi terkait Jasa Raharja melakukan pengecekan survey jalur mudik, pengecekan fasilitas publik seperti terminal, rest area serta uji kelayakan dari moda transportasi seperti bus, kami juga mensiagakan 2 ribu personel di seluruh Indonesia, Supporting Pos Pelayanan Kesehatan terpadu 60 lokasi, penyediaan 60 unit mobil unit keselamatan lalu lintas, pos pelayanan rest area 12 lokasi serta 5 ribu rambu pengingat dan distribusi 6 ribu sarana keselamatan, hal ini sebagai langkah nyata kita untuk memastikan mudik tahun ini berjalan dengan lancar aman dan sehat,” tutup Rivan. (rat)