SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kabar gembira datang dari Bupati Bungo, H Mashuri, pasalnya, Ustadz kondang lulusan Kairo, Mesir akan mengisi Tabligh Akbar di Masjid Agung Al Mubarak Muara Bungo, Kamis 1 Maret bulan depan.
Hal ini, dikatakan langsung oleh Bupati Bungo Mashuri bahwa, Ustadz H Abdul Somad, Lc, MA akan mengisi Tabliq Akbar. Hamas berharap seluruh umat Muslim yang ada di Bungo, untuk datang beramai-ramai mendengar tausiag yang akan disampaikan besok.
“Insyaallah beliau (Abdul Somad-red) akan mengisi ceramah ba’da dzuhur pada hari, Kamis 1 Maret bulan depan,” kata Bupati Bungo, Sabtu (3/2/2018).
Sebelumnya, Pemerintah Bungo sudah jauh-jauh hari ingin mengundang Ustadz Abdul Somad, bahkan pada saat HUT Kabupaten Bungo Oktober 2017 lalu. Namun disaat itu jadwal sang Ustadz sangat padat dan tidak bisa datang ke Bumi Langkah Serentak Limbai Seayun. kabupaten Bungo.
“Awalnya, jadwal kita di bulan Januari 2019. Dan Alhamdulilah bisa datang lebih cepat. Ini berkat doa dan ihktiar masyarakat Bungo,” ucap Hamas lagi.
Terpisah, Kabag Kesra Setda Kabupaten Bungo, Haspadillah mengatakan, Ustadz Abdul Somad akan bertolak dari Bandara Sultan Thaha Jambi usai mengisi ceramah di Muaro Jambi dan langsung terbang ke Bandara Muara Bungo.
“Beliau (Abdul Somad-red) bertolak dari Bandara Jambi langsung ke Muara Bungo penerbangan jam 11.00 Wib siang. Insyaallah ba’da dzuhur mengisi ceramah di Masjid Agung Al Mubarak,” tutupnya. (zek)