Alhamdulillah, Ruas Jalan Tanah Periuk Mulai Dibangun

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Lebih kurang 17 tahun sudah, jalan poros Dusun Tanah Periuk belum tersentuh pengaspalan baru, sehingga kondisinya sudah sangat jelek. Akibatnya, sering terjadi kecelakaan, karena pengguna jalan sama-sama menghindari lobang. Dengan memanjat rasa puji dan syukur kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala, tepat Minggu 1 April 2018, CV Citra Agung mulai melakukan pembangunan jalan.

Selain memakan korban, masyarakat juga sudah beriba hati (bersedih), Tanah Periuk sebagai dusun tertua, jalannya juga tua dan tak pernah lagi mengicap (mencicipi) anggaran pembangunan jalan.

BERFOSE : Datuk Rio Dusun Tanah Periuk, masyarakat, Dinas PU dan kontraktor pelaksana berfose di Balai Dusun Tanah Periuk.

Proyek jalan dengan nama kegiatan Pemeliharaan Berkala Jalan Nasional ini, menelan dana Rp 2.0656.890.000, dari sumber dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2018, sepanjang lebih kurang 1,9 KM.

Baca Juga :  Terkait Penguatan Tata Kelola, BKKBN Jambi Jalin Kerja Sama dengan BPKP

Rio Dusun Tanah Periuk, Helmi didampingi M Thamrin dan Muhammad Nur (mantan Rio Dusun Tanah Periuk) serta masyarakat lainnya mengucapkan terima kasih kepada Abdul Qodir Umar (AQUR) yang telah peduli dan berjuang untuk pembangunan jalan yang sudah diidam-idamkan selama ini.

Baca Juga :  Lagi, Monadi Kukuhkan Tim di Basis Lawan

“Atas nama masyarakat Dusun Tanah Periuk, kita mengucapkan terima kasih kepada nakanda, adik atau saudaro kito Abdul Qodir. Beliau menyampaikan perihal pembangunan jalan ini Kamis malam Jumat 30 November 2017 lalu di Masjid Darul ‘Amilin sewaktu peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, didepan Bupati Bungo Bapak H Mashuri dan Kadis Pekerjaan Umum (PU) Bungo Pak M Thamrin dan ribuan warga” sebut Helmi.