AHM Hadirkan Suguhan Kelas Dunia di IIMS 2023

Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo mencoba motor listrik Honda EM1 e: ditemani jajaran direksi PT Astra Honda Motor pada gelaran Indonesia International Motor Show 2023. Foto : dok Sinsen Honda Jambi. sidakpost.id/bela. Biro Jambi

Di zona lifestyle, pengunjung bisa memanfaatkan fasilitas AR Fashion Booth yang mampu menyimulasikan apparel untuk dikenakan pengunjung secara virtual.

Pengalaman unik lainnya, pengunjung juga dihibur oleh Lift Ride. Saat memasuki ruangan yang menyerupai elevator, pengunjung akan dibawa seolah-olah menaiki dunia lain dan sampai di tujuan tertentu untuk menyaksikan berbagai hal, termasuk produk dengan ambience yang berbeda.

Kesan kecanggihan teknologi lain adalah hadirnya virtual scanner pada Honda PCX Electric di Zona EV. Scanner ini bisa dioperasikan untuk mengetahui berbagai fitur dan apa pun yang terpasang pada bagian dalam sepeda motor listrik tersebut.

Baca Juga :  Dalam Rangka Safari Ramadhan, Karang Taruna Bersama Bupati Bungo Bagi-bagi Takjil
Baca Juga :  Zamroni Ikuti Penilaian Camat Teladan Provinsi Jambi

Tentunya, pengunjung tetap bisa melakukan test ride untuk tiga model, yakni Honda CB150X, Honda Vario 125 terbaru, dan Honda ADV160. (bel)