Alpian Putra, Penderita Tumor Ganas Butuh Uluran Tangan Dermawan

Alfian Putra Penderita Tumor Ganas Saat didampingi Keluarga. Foto : sidakpost.id/Nawir. Biro Muaro Jambi

SIDAKPOST.ID, MUARO JAMBI – Alpin Putra (16) warga Desa Ranto Majo, Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi penderita tumor ganas di kaki kirinya, kini hanya bisa pasrah dan berdiam diri di rumah, karena tidak memiliki biaya untuk berobat ke rumah sakit, Selasa (11/07/2023).

Alpin Putra anak ke lima dari pasangan Salimah dan Amir, sejak lahir menderita tumor ganas di kaki kirinya, kini kondisinya semakin parah dan terus membengkak, dan tidak memiliki biaya untuk operasi.

Najmi sebagai keluarga mengatakan saat ini kondisi Alpin sangat memprihatinkan dan membutuhkan biaya untuk operasi tumor yang sudah sangat besar di kaki sebelah kirinya.

Baca Juga :  Pengesahan JMSI Sebagai Kontituen Dewan Pers Tinggal Menunggu Pleno

“Kami berharap bantuan dari semua pihak untuk bisa membantu Alpin agar bisa dilakukan operasi terhadap penyakit tumor yang saat ini sudah semakin membesar,” ujarnya.

Saat ini sudah ada bantuan tongkat untuk Alpin dari dinas sosial Muaro Jambi untuk membantu Alpin berdiri, namun untuk biaya operasi belum ada bantuan dari Pemerintah dan pihak terkait lainnya.

Baca Juga :  Gubernur Persembahkan Hiburan untuk Masyarakat di Momen HUT Provinsi Jambi

“Ekonomi keluarga juga kurang mampu, sehingga tidak memiliki biaya untuk Operasi tumor kakinya, bahkan saat ini sudah putus sekolah, kami sangat berharap adanya uluran tangan dari semua pemerintah maupun dermawan,” ujarnya. (wir)