Serma Suraji Babinsa Baru Tegal Arum, Gencar Silaturrahmi Lintas Sektoral

Babinsa Serma Suraji tampak sedang berkoordinasi dengan Pemdes dan Perangkat Desa Tegal Asri. Foto : sidakpost id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Serma Suraji anggota Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute kini bertugas sebagai Babinsa Desa Tegal Arum dan Desa Tegal Asri Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, menggantikan Serka Sutiyono yang pindah tugas menjadi Babinsa Desa Purwoharjo dan Desa Purwodadi Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.

Serma Suraji sebelumnya menjabat sebagai Babinsa Desa Purwoharjo, sebagai Babinsa yang baru di Desa Tegal Arum Serma Suraji gencar menyambangi untuk silaturahmi kepada mitra lintas sektoral, termasuk Pemdes Tegal Arum dan Pemdes Tegal Asri juga termasuk elemen masyarakat.

Saat menyambangi Kantor Desa Tegal Asri hasil pemekaran dari Desa Induk Tegal Arum, Babinsa Serma Suraji diterima oleh Perangkat Desa Tegalsari dan tokoh masyarakat, Senin (13/03/2023).

Baca Juga :  Babinsa Kusamba Gelar Fogging

Dalam momen perbincangannya Serma Suraji menuturkan, bahwa ditubuh TNI-AD dalam hal ini Babinsa Rolling atau pindah tugas sebagai penyegaran adalah hal yang lumrah atau biasa, sebagai Prajurit TNI siap ditugaskan dimana saja untuk mengabdi kepada nusa dan bangsa.

“Saya selaku Babinsa siap bersinergi dengan tiga pilar desa yakni dengan Kades, Bhabinkamtibmas dan Lintas sektoral lainnya untuk mensukseskan program pemerintah di Desa Tegal Arum dan Desa Tegal Asri,” ucap Serma Suraji.

Baca Juga :  Petugas SPBU Air Gemuruh, Diduga Mainkan Nozzle Kurangi Takaran

Pj Kades Tegal Asri Wahyono sangat senang sudah disambangi Babinsa Serma Suraji, dalam rangka untuk bersilaturahmi dan sekaligus untuk berkoordinasi dengan Pemdes dan Perangkat Desa Tegal Asri.

“Semoga sinergitas Babinsa dan Lintas sektoral lainnya dengan Pemerintah Desa Tegal Asri, yang selama ini berjalan dengan baik terus berkelanjutan,” ujar Pj Kades.