Serda Badrus Ikuti Rakor Komando Teritorial di Makoramil 416-07/RB

Para Babinsa Ikuti Rakor Komando Teritorial, di Makoramil 416-07/Rimbo Bujang. Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Seluruh Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang bertugas di Kecamatan Rimbo Ilir, Kecamatan Rimbo Bujang dan Kecamatan Rimbo Ulu hari ini mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pembekalan Komando Teritorial, di Aula Makoramil 416-07/Rimbo Bujang jalan Pahlawan Kelurahan Wirotho Agung, Kamis (05/01/2023).

Rakor Pembekalan Komando Teritorial ini dipimpin Langsung Oleh Kapten Inf Agussari Danramil 416-07/Rimbo Bujang, dalam pembekalan ini Danramil
menekankan kepada Prajurit TNI dalam hal ini para Babinsa terus meningkatkan disiplin tugas dalam pengabdiannya kepada masyarakat sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi).

“Bangun terus sinergitas lintas sektoral di wilayah binaan untuk mensukseskan program pemerintah di pedesaan atau kelurahan, bertugas lah dengan penuh keikhlasan dan hindari pelanggaran yang digariskan oleh komando atas,” tandas Danramil Kapten Inf Agussari.

Baca Juga :  Beri Motivasi, Babinsa Ari Sambangi Bengkel Sepeda Motor Cahaya Sungai Pandan

Babinsa Desa Sukadamai Serda Badrus Samsi Hartanto mengatakan, dirinya bersama seluruh Babinsa mengikuti Rakor Pembinaan Komando Teritorial, untuk menerima arahan dan pembinaan dari Danramil 416-07/ Rimbo Bujang.

Baca Juga :  Bayi di Merangin Butuh Uluran Tangan, Mata Keluarkan Nanah

“Pada prinsipnya kami para Babinsa siap melaksanakan tugas mengabdi kepada masyarakat dengan penuh semangat dan ikhlas, serta siap bersinergi dengan tiga pilar desa atau kelurahan maupun lintas sektoral yang ada,” pungkas Serda Badrus. (asa)