Kajari Tebo : Gunakan HP dengan Bijak, Jangan Tersandung Kasus Hukum

Kajari Tebo saat menyambangi SMAN 1 Tebo, mengajak siswa gunakan medsos dengan bijak dan jauhi narkoba. Senin (3/10). Foto : sidakpost.id/lalu. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Hand Phone (HP) merupakan media atau alat untuk berkomunikasi dan Media Sosial (medsos) sarana untuk berinteraksi kepada sesama dan apabila penggunaannya bijaksana dan tepat guna akan positif, sebaliknya apabila penggunaan HP di Medsos salah guna merugikan orang atau pihak lain bakal tersandung hukum.

Tak kalah pentingnya generasi muda penerus bangsa harus memiliki sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni, harus memiliki ilmu pengetahuan yang luas menguasai teknologi dan paling utama memiliki akhlak budi pekerti yang baik, niscaya ajakan menuai kesuksesan dan keselamatan.

Baca Juga :  Beri Penyuluhan Hukum, Jaksa Batanghari Masuk Sekolah

Baca Juga :  Beri Motivasi ke Nakes, Kapolres, Dandim dan Kajari Bungo Sambangi Rumah Sakit Umum

Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tebo Dinar Kripsiaji, didampingi Kasi intelijen Ari Chandra.SH dan Kasubsi Bidang Intelijen Rara.SH, pada saat menjadi Pembina Upacara Bendera di SMKN 1 Tebo, Senin (03/10/2022).

Kajari Tebo Dinar Kripsiaji juga mengajak kepada siswa – siswi SMKN 1 Tebo khususnya dan generasi muda pada umumnya supaya menjauhi narkoba yang bisa merusak masa depan, juga waspada terhadap bahaya laten komunisme dan paham radikalisme lainnya.

Baca Juga :  Jangan Lewatkan .!! Dukung Hairul Putra Tebo, Liga Dangdut di Indosiar Malam Ini

Baca Juga :  Kejari Tebo Gelar Penerangan Hukum, Adanya Penggunaan DD Tidak Tepat

Hati – hati dalam memilih pergaulan dan jadilah penerus tonggak estafet bangsa, diharapkan nanti kalian SMKN 1 dan generasi muda lainnya bisa menjadi tenaga terampil dan terlatih serta terpelajar.

“Melalui program Jaksa masuk sekolah ini, kami Kejari Tebo memberikan edukasi hukum kepada anak-anak sekolah, dengan harapan mereka lebih mawas diri terkait persoalan hukum, “tutup Kajari Tebo.