SIDAKPOST.ID, TEBO – Hari ini Angin kencang terjadi sekira pukul 17.00 Wib menerjang dan merobohkan sebatang pohon karet besar dipinggir jalan yang menimpa kabel atau jaringan listrik PLN.
Tepatnya di jalan 21 Desa Perintis Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo. Pada Kamis (03/03/2022) sekira pukul 17.00 Wib.
Kendatipun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tumbangnya sebatang pohon karet besar yang menimpa jaringan listrik PLN di jalan Kabupaten Tebo ini, namun arus kendaraan roda dua maupun roda empat sempat mengalami kemacetan, juga berdampak padamnya aliran listrik di daerah tersebut.
Budi warga sekitar jalan poros 21 Desa Perintis pada sidakpost.id menuturkan, bahwa tadi saat cuaca mendung disertai angin kencang merobohkan sebatang pohon karet besar dan menimpa jaringan listrik, dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa.
“Warga sekitar lokasi kejadian melakukan pemotongan pohon yang roboh menggunskan parang, tak lama kemudian Petugas PLN tiba di lokasi dan melakukan pemotongan pohon yang tumbang menggunakan gergaji mesin,” wata Budi.
Kades Perintis Sarmidi dikonfirmasi membnarkan, ada pohon karet tumbang dihantam angin kencang dan menimpa jaringan listrik, beruntung saat pohon timbang tidak ada orang stau kendaraan yang melintas sehingga tak ada korban jiwa.
“Kita ingatkan sekaligus mengajak kepada warga masyarakat yang mempunyai tanaman atau pohon di bawah jaringan PLN belum terlanjur tinggi segera dipotong atau dibersihkan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,”harap Sarmidi. (asa)