SIDAKPOST.ID, JAMBI – Wali Kota Jambi hadiri penyaluran CSR dari Grab Indonesia, PT. Transportasi Gas Indonesia (TGI) dan ACE Hardware, yang diadakan di area kantor Pemadam Kebakaran Jambi.
Dalam kesempatan kali ini, dalam sambutannya Wali Kota Jambi Syarif Fasha mengucapkan terimakasih atas bantuan alat-alat kesehatan yang di salurkan.
“Bantuan ini akan sangat bermanfaat dan terimakasih untuk semua nya,” jelasnya.
“Bantuan dari Grab Indonesia berupa : tensimeter digital 50 unit, thermometer standing 25 unit. Stetoskop 50 unit. Dari PT. Transportasi Gas Indonesia ada Tabung Oksigen dan Regulator sebanyak 75 unit. dan dari ACR Hardware memberikan masker 15120 pcs,” tambahnya.
Pemerintah kota Jambi akan mengalokasikannya kepada dinas terkait.
“bantuan ini akan kami alokasikan kepada dinas terkait yg paling utama dinas kesehatan karena ini alat-alat kesehatan dan barang habis pakai,” lanjutnya.
Ia menambahkan, berkat kebersamaan menanggulangi pandemi, Jambi berada di level 1 dan kepatuhan warga kota terhadap vaksinasi nomor 1 di luar Jawa dan Bali. (cr1)