Babinsa Toni Edukasi Kader Posyandu, Tingkatkan Kemampuan Adaptif

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Sertu Toni Daryono Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bungo Tebo hadiri pelatihan kader kesehatan posyandu, bertempat di Balai desa jalan Apel Desa Karangdadi Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo.

Pelatihan kader kesehatan posyandu ini dihadiri oleh Kepala Puskesmas Alai Ilir Sumian,S.Km, dr Ely, Kades Karangdadi Suparjo, Babinsa, Kader posyandu dan Undangan lainnya.

Pada kesempatan pelatihan ini, Babinsa Sertu Toni Daryono mengajak para kader kesehatan posyandu harus bisa meningkatkan kemampuannya untuk menghadapi tantangan zaman, memiliki kemampuan adaptif yang harus menjadi motor penggerak dalam pemberdayaan kesehatan di masyarakat.

Baca Juga :  Api Kecil Kawan Api Besar Lawan, Sertu Heri Suseno Ajak Warga Cegah Karhutla

“Keberadaan posyandu sangat berperan dalam pencapaian tujuan pembangunan kesehatan di masyarakat, beberapa kegiatannya yang melibatkan langsung partisipasi masyarakat dalam upaya pelayanan kesehatan dari, oleh, dan untuk masyarakat,”ujar Babinsa Sertu Toni Daryono, Senin (08/11/2021).

Kepala Puskesmas Alai Ilir Sumian menyebutkan, bahwa yang dilaksanakan oleh para kader posyandu yang telah cakap dalam memberikan pemahaman, tentang pelayanan kesehatan dasar kepada masyarakat di desanya masing-masing.

Baca Juga :  Babinsa Sertu Syafrizal, Monitor Sembako di Pasar Tirta Kencana

“Seperti penanggulangan stunting, pembinaan gizi dan kesehatan ibu dan anak, serta pengendalian penyakit dan penyehatan lingkungan masyarakat melalui prilaku PHBS, serta mengajak masyarakat pencegahan Virus Corona yang belum berakhir ini,”tutup Kapus Alai Ilir Sumian. (asa)