Jelang Pembukaan TMMD, Kapten Inf Ali Usman Gandeng Kades Siapkan Sarana Pendukung

SIDAKPOST.ID, Merangin – Setelah rapat kesiapan pembukaan TMMD ke 111, Kodim 0420/Sarko yang dipimpin oleh Dandim Letkol Inf Tomi Radya Diansayah Lubis S.A.P., M.Han, pagi ini Kapten Inf Ali Usman gandeng Kepala Desa bersama warga mulai bersihkan lapangan.

Kapten Inf Ali Usman mengatakan, jelang pembukaan TMMD nanti mulai membersihkan lapangan di Desa Bukit Beringin Kecamatan Bangko Barat Kabupaten Merangin.

“Lapangan itu nanti akan digunakan untuk berbagai kegiatan seperti pengobatan gratis, sunatan masal, penyuluhan serta kegiatan lainnya,”kata Kapten Inf Ali Usman yang Wadanramil 420-09/Bangko, Jum’at (11/6/2021).

Baca Juga :  Sertu Ardi Suport Pengrajin Pisang Sale Wildan Jaya

Dikatakan, selaku koordinator lapangan, diejnya pastikan lokasi yang menjadi berbagai kegiatan pada pembukaan nanti sudah siap dan rampung.” Hanya saja hari  ini sampai beberapa hari kedepan tinggal finishing saja,”tutup Kapten Ali.

Baca Juga :  Anggota satgas TMMD ke 104 kodim 0417 /Kerinci makan Bersama di Rumah Warga

Sementara itu, Hidayat Kepala Desa Bukit Beringin menerangkan, pihaknya akan mendukung serta membantu semua aktivitas TMMD ke 1111 Kodim 0420/Sarko kedepan. Jadi tak ada alasan tidak mensukseskan program ini.

“Kami sangat senang karena Desa kami menjadi lokasi TMMD, oleh karena itu program ini wajib kita sukseskan agar tahap demi tahap berjalan sesuai baik,” tuturnya. (Sp)