Babinsa Salhutni, Kawal Pembagian BLT Sarimulya Tahap Kedua 2021

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Serda Salhutni Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, mengawal pembagian dana Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap kedua tahun 2021 yang diperuntukkan warga kurang mampu dan terdampak pandemi Covid-19, bertempat di Desa Sarimulya Kecamatan Rimvo Ilir Kabupaten Tebo, kemarin.

Turut hadir Camat Rimbo Ilir Edi Sukarjo SH, Kades Sarimulya Kardiyanto, Sekdes Triyono, Ketua BPD Dwiyanto Sap, Babinsa dan Babinkamtibmas.

Babinsa Serda Salhutni dikonfirmasi mengatakan, bahwa penyerahan dana BLT DD dilaksanakan di Kantor Desa Sarimulya. Selanjutnya petugas langsung mengecek kerumah warga yang nenerima bantuan.

Baca Juga :  Jadi Pembina Upacara, Sertu Syafrizal : Jangan Lupakan Jasmerah

“Kita kawal penyaluran bantuan ini, agar berjalan lancar dan tepat sasaranya,”terang Serda Salhutni, Sabtu (10/04/2021).

Baca Juga :  Anggota Satgas Rapikan Umbul-Umbul Menjelang Kunjungan Tim Wasev

Kepada Desa Sarimulya Kardiyanto
mengatakan, penyaluran BLT DD tahap kedua Desa Sarimulya sebanyak 40 Kepala Keluarga dengan Uang Rp.300.000 per KK.

”Terima kasih kepada bapak Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta pihak terkait, yang telah ikut berpartisipasi menyukseskan pendistribusian BLT di Sari Mulya, “jelas Kades Kardiyanto. (asa)