Datangi Korban Kebakaran, Bupati Bungo Beri Bantuan

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Sebagai wujud kepedulian dan keprihatinan terhadap warga nya yang mengalami musibah kebakaran beberapa waktu yang lalu.

Bupati H Mashuri dengan di dampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Bungo Hj Verawaty Mashuri langsung bertolak mengunjungi Korban kebakaran rumah di Dusun ujung tanjung, Kecamatan jujuhan, Kamis (27/8/2020).

Tampak dalam rombongan, Kepala Dinas sosial P2KB dan P3A Kabupaten Bungo, Drs. Yos army, Ketua GOW Bungo, Hj Nining wilasari Apri, Ketua DWP Bungo, Camat Jujuhan, Rio Dusun ujung tanjung.

“Atas nama pribadi dan jajaran pemerintah kabupaten bungo kami menyampaikan belasungkawa atas musibah kebakaran yang terjadi, semoga Allah SWT menggantikan dengan yang lebih baik,” ucap Bupati Hamas.

Baca Juga :  Aktivis Wanita Deklarsikan Dukungan Untuk Mustafa

Pada kesempatan itu, Bupati Hamas juga turut memberikan bantuan sembako, keperluan rumah tangga, dan uang tunai kepada pemilik rumah.

“Ini memang sudah menjadi tugas kita dari Pemerintah, apa yang bisa kita dibantu, maka akan kita bantu. Semoga kehadiran kita ini juga dapat memotivasi saudara kita segera bangkit setelah mengalami musibah ini,” ugkapnya.

Baca Juga :  Anggota DPRD Tebo dan Provinsi Hadiri Halal Bihalal di Malako Intan

Disebutkan, meski bantuan yang diserahkan tidak sebanding dengan apa yang sudah dialami, namun Ia berharap dengan bantuan tersebut dapat mengurangi sebagian beban bagi masyarakat yang tertimpa musibah,

“Kita juga sudah meminta dengan Datuk Rio (Kades red) setempat untuk segera membantu membangun kembali rumah masyarakat yang menjadi korban kebakaran,” tukasnya.

Diberitakan sebelumnya, kebakaran hebat terjadi pada jumat (21/8) sekira pukul 9.00 Wib, yang menghanguskan rumah milik M. Sayuti warga Dusun Ujung Tanjung, Kecamatan Jujuhan. (jul)