SIDAKPOST.ID, TEBO – Kelompok jambret spesialis HP yang sudah meresahkan masyarakat dan kini enam orang tersangka pelaku tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat) dibekuk Tim Sultan Polres Tebo, Minggu (18/08/2019) malam sekitar pukul 21:00 Wib.
Target sasaran komplotan pelaku ini dengan aksinya merampas HP dari tangan perempuan saat mengendarai sepeda motor atau saat sedang mengambil HP dari dalam jok Sepeda motor korbannya.
BACA JUGA : Parah! IH Cabuli Anak Tetangganya di Angkot
Dari aksi sepak terjang kelompok spesialis jambret HP ini sudah banyak orang menjadi korbannya, ironisnya menurut informasi ada korbannya seorang ibu mengalami keguguran akibat jatuh dari Sepeda motor akibat ulah pelaku jambret yang sudah meresahkan itu.
Sungguh memprihatinkan lagi, menurut data yang dihimpun ada seorang balita juga mengalami luka seriuas akibat terjatuh saat dibonceng ibunya karena HP milik ibunya dirampas pelaku jambret ini.
BACA JUGA : Babinsa Muara Bulian Bersama Masyarakat Sholat Minta Hujan
Terendus dan terungkapnya komplotan spesialis jambret HP ini saat Polisi menerima laporan dari warga, bahwa ada kejadian perampasan HP di depan kantor Sekretariat NU di jalan Pahlawan Kelurahan Wirotho Agung Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.
Adapun identitas para pelaku Adliansyah (20), Prayoga Nardo (20), Ahmad Subhan (28), M. Azhar (23), Agus Nandi (20) dan Sarbaini (19). Keenam pelaku ini adalah warga Dusun Telago Mudo, Desa Tanjung Aur, Kecamatan Tebo Ulu.
Kapolsek Rimbo Bujang Iptu Rezka Anugras, dikonfirmasi membenarkan adanya penengkapan keenam tersangka Curat tersebut, keenam tersangka diringkus petugas di tempat yang berbeda.