SIDAKPOTS.ID, TEBO – Tidak terasa, usia tanam tanaman padi di Desa Teriti, Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo, sudah 3 bulan lebih dan sebentar lagi akan di panen.
Agar hasil panen sesuai dengan yang diharapkan, Babinsa Koramil 416-05/Muara Tebo Kodim 0416/Bute, Serma Lantoro mendampingi Ketua Kelompok Tani (Poktan) Karya Maju, Raden Kamal meninjau perkembangan tanaman padi di desa tersebut.
“Alhamdulillah sejauh ini tanaman padi petani tumbuh subur dan tidak terkendala,” kata Serma Lantoro, Senin (18/03/2019).
Dijelaskannya, usia tanaman padi petani sudah 98 hari. Rencananya 7 sampai 10 hari kedepan akan dipanen. “Minggu depan rencananya mulai dipanen,” ujar Babinsa Serma Lantoro.
Danramil 416-05/Muara Tebo Kapten Inf Zulkarnaini mengaku senang atas informasi bahwa petani di Desa Teriti yang tergabung dalam Poktan Suka Maju bakal panen padi.
“Alhamdulillah, akhirnya kerja keras petani sebentar lagi bakal menuai hasil,” kata Kapten Inf Zulkarnaini.
Dia berharap, hasil panen padi petani nantinya sesuai dengan yang diharapkan. “Mudah-mudahan hasilnya memuaskan dan petani bisa sejahtera, “pungkas Danramil. (red)